PASAR SORE KAUMAN, JOGJA


1435638457

Pasar Sore Ramadhan Kauman di Yogyakarta adalah Pasar yang diadakan setiap bulan Ramadhan setiap tahunnya, pasar ini sudah digelar sejak tahun 1973 berada di dalam sebuah gang sempit dengan ukuran lebar 3 m dengan panjang kurang lebih 200 meter. Pasar tersebut terletak di sebuah gang di jl. KH Ahmad Dahlan di kampung Kauman, Kecamatan Gondomanan, Kota Yogyakarta. Untuk mengunjungi tempat ini teman ngunyah bisa menggunakan fasilitas rental mobil. Pasar tersebut menyuguhkan berbagai macam kuliner takjil untuk menemani anda berbuka puasa.

Pasar Sore Ramadan Kauman, Bermula dari Tiga Pedagang
Menurut sejarah, dahulu banyak warga Kampung Kauman yang menjual makanan dan minuman menjelang buka puasa. Mereka berjualan di depan rumah maupun di pinggir-pingir jalan sekitar Kampung Kauman. Namun lama-kelamaan banyak warga luar Kauman yang datang dan membeli sehingga kemudian berkembang menjadi pasar sore seperti sekarang ini.

Tak jauh beda dengan Ramadhan sebelumnya, Ramadhan tahun 2015 ini, pasar ini kembali di gelar sebagai fasilitas bagi para warga yang hendak mencari makanan takjil untuk berbuka. Makanan yang disuguhkan di pasar ini sebagian besar di dominasi oleh makanan khas Yogyakarta, namun ada juga makanan laainnya selain makanan tradisional khas Yogyakarta. Makanan khas Yogyakarta yang disuguhkan antara lain seperti Serabi Gedhang, Kicak dan beberapa mkanan khas lainnya.

Berbagai macam aneka rupa makanan kecil hingga makanan utama dijajakan para pedagang yang berbaris memanjang dari pintu gerbang sampai pertengahan jalan kampung. Bagi pecinta kuliner seperti teman ngunyah Pasar Sore Kampung Kauman bisa menjadi khazanah di dunia kuliner. Salah satu menu makanan khas kauman yang menjadi andalan Pasar Sore Ramadhan tersebut adalah Kicak. Sebagai makanan asli kreasi warga Kauman, Kicak banyak diburu dan dijadikan buah tangan sepulangnya dari pasar sore tersebut. Beberapa warga beranggapan jika belum membeli atau menikmati Kicak, maka belum lengkap rasanya dikatakan berkunjung ke Pasar Sore Ramadhan Kampung Kauman. Kicak terbuat dari ketan yang dicampur parutan singkong, santan, dan nangka. Kicak bisa dibeli dengan harga Rp 2.000 sampai Rp 3.000/ bungkusnya.

Salah satu makanan tradisional khas Pasar Sore Ramadhan Kauman Jogja yaitu KICAK

Keunikan dari pasar ini adalah pemandangan pengunjung yang saling berdesakan satu dan yang lainnya. Walaupun begitu, dengan kondisi yang berdesakan hampir tidak ada keributan antar pengunjung yang datang ke pasar tersebut. Keluar masuknya pengunjung berjalan dengan lancar meski agak berdesakan namun seperti kesepakatan alami jika yang satu keluar, satu lainnya bisa masuk. Tidak ada persingan di antara pedagang satu dengan pedagang lainnya semua menggelar dagangannya dan percaya dengan keyakinan rizki masing-masing. Bahkan tak sungkan pedagang satu dengan yang laainnya saling membantu dan saling bertukar uang kembalian.

Jika teman ngunyah tertarik untuk berkunjung ke pasar ini, yuk buruang datang! karena pasar ini cuma di gelar sepanjang Ramadhan saja. Kawan ransel juga bisa menemukan banyak variasi menu takjil untuk berbuka sekaligus merasakan semarak Ramadhan yang penuh dengan kegembiraan.

Komentar